Ilustrasi www.kapanlagi.com |
Aku dengar
seorang pria di China yang tercecer uangnya. Saat itu ada kendaraan
lewat, hingga uangnya berceceran di jalanan kota. Sungguh ironis
melihatnya. Sebagian orang berebutan mengumpulkan uang-uang itu dan
menggembalikannya. Tapi sebahagian lagi malah
mengambilnya. Nasib pria,
sudah jatuh tertimpa tangga pula.
Alangkah eloknya jika kita membantu orang yang sedang kesusahan. Jangan
malah SMS, senang melihat orang susah. Dalam hal ini alangkah baiknya
jika mereka mengembalikan uang pria malang itu. Bukannya dia lagi banyak
uang. Uang itu saja untuk membangun rumah.
Tapi semua ada hikmahnya. Aku dengar, karena peristiwa unik itu. Pria
itu jadi terkenal. Banyak orang yang simpati dan memberikan bantuan
untuknya. Semoga saja itu bisa mengobati dirinya dari kejadian yang
tidak diinginkan oleh siapapun jua.
Sesungguhnya setelah semua itu, ada hikmah yang menunggu. So sabar ya rekan-rekan dalam menghadapi cobaan hidup ini.
by Hadrial
1 komentar:
He he he ada ada aja ...
Posting Komentar