Jumat, 12 Juni 2015

Cara Membuat Menu Blog di Wordpress Menggunakan Custom Links

Foto: hadrial.blogspot.com (Koleksi Pribadi)

Assalamu'alaikum sahabat Hadrial Blog semua, kembali kita bersua lagi tanpa segelas kopi atau pun jus vokad he he he. Sahabat lagi pada ngapain nih, lagi merenung? Lagi gegana? Lho kok bingung, gak tau ya arti gegana, gegana itu ialah gelisah, galau, dan merana he he. So...
jangan gegana duhai para sahabat semua. Hidup ini memang penuh masalah, dengan masalah itulah kita ditantang untuk hidup, katanya bahkan tiada hari tanpa masalah. Jadi mari kita menghadapi semua masalah kita dengan baik, bersama Allah selalu di hati.. yukzzz... Senyum dulu donk... Nah begitu kan manis he he he.

Oya para sahabat, pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan cara membuat menu di blog atau website kita pada wordress tapi dengan menggunakan custom links, yaitu sejenis tautan, jadi jika menu atauu submenu yang kita buat tersebut diklik maka akan menuju ke alamat url ataupun website atau blog yang kita arahkan tersebut, pada tulisan sebelumnya kita sudah membahas membuat tampilan menu dengan menggunakan halaman. Berikut caranya:

Seperti biasa, masuk dulu ke akun wordpress kita. Kemudian pilih tampilan, menu. Pilih custom link dengan cara klik saja ya, gak usah repot-repot sahabat Hadrial Blog. 

Foto: hadrial.blogspot.com (Koleksi Pribadi)

Kemudian isi kolom url yang diinginkan, kalu malas mengetik, salin dan tempelkan nama website atau url yang dinginkan. Juga isi kan nama tautan itu, jika sudah selesai, pilih tambahkan ke menu.
Foto: hadrial.blogspot.com (Koleksi Pribadi)
Untuk mengatur posisi dari menu yang kita buat, gampang, tinggal klik tahan dan geser pada bagian struktur menu. Jika sudah selesai pilih simpan menu. Sekarang coba lihat blog atau website para sahabat sekalian yang telah dilakukan perubahan tadi. Kalau hasil yang saya desain tersebut dapat di lihat disini.

Begitulah cara membuatnya, saya rasa penjelasan saya masih sangat kurang di sana-sini, atau pun langkah-langkah yang saya sampaikan masih banyak kesalahan. Untuk itu mohon kritikan, saran dan perbaikannya pada kolom komentar. Wassalamu'alaikum... Semangat.... ya... Jangan gegana lagi... Tapi mari hidup bahagia yang ikhlas terhada cobaan dan musibah yang diberikan Allah yuk...


Tidak ada komentar: